PB 2 Subtema
3
3.1
Menjelaskan alat gerak dan fungsinya pada hewan dan mamalia serta cara
memelihara kesehatan alat gerak manusia.
Macam-Macam penyakit tulang pada manusia
1.
Fraktura (patah tulang)
Kelainan
pada tulang akibat kecelakaan yang mengakibatkan tulang patah, baik kendaraan
motor atau jatuh. Ada dua jenis fraktura yaitu fraktura terbuka
yaitu patah tulang yang merobek atau menembus kulit. Dan fraktura tertutup
yaitu patah tulang yang tidak merobek atautidak keluar dari kulit.
2.
Retak tulang (Fisura)
Penyakit
tulang karena kecelakaan yang menyebabkan tulang menjadi retak. Retak tulang
dapat diperbaiki karena adanya zat dalam tulang yang akan membentuk sambungan.
3.
Osteoporosis
Adalah
penyakit pada tulang karena kekurangan kalsium. Pad apenderita osteoporosis
penghancuran pada tulang terjadi lebih cepat dari pada pembentukan tulang, hal
itu menyebabkan tulang menjadi keropos.
Dengan demikian tubuh tidak dapat menyerap kalsium dengan normal.
4.
Rakhitis
Rakhitis
adalah penyakit tulang karenan kekurangan vitamin D. Kekurangan vitamin D dapat
menyebabkan bentuk tulang tidak normal. Penderita rakhitis akan memiliki tulang
kaki berbentuk huruf O atau huruf X
5.
Rematik
Penyakit
yang menyebabkan nyeri pada persendian. Biasanya rematik menyerang pad
apergelangan tangan, siku, dan kaki.
6.
Lordosis
Penyakit
kelainan tulang karena kebiasaan duduk. Bentuk tulang belakang pada penderita
lordosis melengkung ke depan.
7.
Kifosis
Penyakit
tulang karena kebiasaan duduk, bentuk tulang belakang penderita kifosis bengkok
kebelakang dan bungkuk. Hal ini disebabkan karena sikap duduk dan berdiri yang
seringmembungkuk.
8.
Skoliosis
Penyakit
tulang punggung bengkok ke kiri atau ke kanan. Kelaianan ini disebabkan
kebiasaan duduk dengan posisi miring atau mengangkat beban berat yang tidak
seimbang antara bahu kiri dan bahu kanan.
3.1
Menentukan pokok pikiran teks lisan dan tulis
Perhatikan
paragraf berikut
Berbagai posisi tubuh yang tidak tepat dapat
megakibatkan otot-otot tertentu bekerja secara berlebihan. Misalnya saat duduk
menulis, bekerja di depan komputer dengan posisi duduk yang tidak tepat,
kebiasaan menelpon dengan menjepit telepon di antara kuping dan bahu. Hal
semacam inilah yang mengakibatkan munculnya keluhan-keluhan seperti yang
dialami oleh pak Kusuma.
Ide pokok
paragraf di atas adalah “ Berbagai posisi tubuh yang tidak tepat depat
mengakibatkan otot-otot tertentu bekerja secara berlebihan.”
Posisi sikap
duduk yang benar adalah posisi dan sikap duduk yang ergonomis.
Berikut tips
posisi duduk yang ergonomis,
a.
Kursi
duduk dilengkapi sandaran, minimal setinggi punggung bagian atas.
b.
Duduk posisi tengah dan bersandar agar tidak
tegang dan cepat lelah
c.
Posisi paha horizontal sejajar dengan lantai
d.
Posisi telapak kaki menepak ke lantai. Jika
tidak, berarti posisi duduk terlalu tinggi, tambahkan bantal jika perlu.
e.
Letakkan lutut kaki (antara paha dengan kaki)
membentuk sudut 90-110 derajat)
f.
Kepala tidak membungkuk atau condong ke depan
g.
Ubah posisi duduk secara berkala
Komik adalah
gambar yang disusun secara berurutan dan saling berhubungan dan membentuk alur
cerita. Cerita pada komik biasanya lucu dan bahasa yang digunakan mudah
dipahami. Sebagian besar komik dicetak di atas kertas dan dilengkapi dengan
teks.teks berfungsi untuk menjelaskan, melengkapi, dan memperdalam penyampaian
pada isi komik. Teks disajikan dalam
gelembung-gelembung kata atau balon kata
sesuai dengan gambar.
Komik dapat
dibuat berdasarkan imajinasi, ide/gagasan kita, maupun teks bacaan yang kita
baca. Misalnya kita menggunakan teks bacaan yang berjudul Posisi dan Sikap
Duduk yang benar. Bacaan tersebut menjelaskan tentang Leher dan punggung Pak
Jhon yang sering sakit bekerja. Hal itu disebabkan karena kesalahan posisi
duduk pak Jhon. Lalu rekan pak Jhon Caterine menyarankan posisi duduk yang baik
untuk Pak Jhon.
Kita sudah
mengetahui isis bacaan dengan itu kita bisa membuat komik dengan menarik. Kita
lengkapi pula dengan teks percakapan agar lebih menarik.
No comments:
Post a Comment
see you