Tema 2 Subtema 1 Pb 1
Manfaat Udara Bersih Bagi Kesehatan
3.2
Mengklasifikasikan informasi yang di dapat dari teks ke dalam aspek: apa,
dimana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana
Dayu dan Ikan Hias
Dayu memelihara ikan hias berjenis ikan mas
koki. Ikan-ikan hias itu dipelihara dalam sebuah akuarium. Setiap hari dayu
memberi makan ikan-ikannya. Dayu juga rutin membersihkan akuarium, lalu
mengganti airnya dengan air bersih. Kegiatan itu ia lakukan seminggu sekali.
Dayu senang melihat ikan-ikan di dalam
akuarium berenang ke sana ke mari. Dayu memperhatikan saat mulut ikan-ikan itu
terbuka dan menutup. Seolah-olah ikan itu selalu menelan air. Dayu
bertanya-tanya apa yang di lakukan ikan-ikan itu?
Menggklasifikasikan
Informasi menggunakan beberapa kalimat tanya. Contoh pertanyaan yang dapat
dibuat dari teks “Dayu dan Ikan Hias di
atas adalah
Siapa yang
memelihara ikan hias?
Dayu
Apa nama
jenis ikan yang dipelihara?
Ikan mas
koki
Dimana ikan
hias itu dipelihara?
Di aquarium
Kapan
aquarium dibersihkan?
Seminggu
sekali
Kapan ikan
hias itu diberi makan?
Setiap hari
Apa yang
diperhatikan Dayu saat melihat ikan hiasnya?
Memperhatikan
mulut ikan yang terbuka dan tertutup
Apa/Apakah:
digunakan untuk menanyakan benda, keadaaan atau perbuatan.Informasi yang di
dapat berupa benda, pengertian, penjelasan, dan penegasan.
Dimana:
digunakan untuk menanyakan tempat peristiwa yang akan, sedang, dan telah
terjadi.
Kapan:
digunakan untuk menanyakan waktu peristiwa yang akan, sedang, atau yang telah
terjadi. Informasi yang didapat seperti hari,tanggal atau jam
Mengapa:
digunakan untuk menanyakan sebab atau alasan terjadinyan suatu peristiwa.
Informasi yang di dapat berupa keterangan alasan terjadinya sesuatu hal
biasanya menggunakan kata karena atau sebab
Bagaimana: digunakan
untuk menanyakan keadaan atau proses.
Pertanyaan
tersebut disusun menjadi sebuah peta pikiran. Peta pikiran adalah sebuah peta
yang menggambarkan rangkaian gagasan.
Cara kerja organ pernapasan pada hewan
3.2
Menjelaskan organ pernapasan dan fungsinya pada hewan dan manusia, serta cara
memelihara kesehatan organ pernapasan manusia
Pernapasan pada hewan.
Hewan
|
Bernapas menggunakan
|
Skema Pernapasan
|
Cacing Tanah
|
Permukaan kulit
|
Kulit cacing harus selalu basah dan berlendir. Karena kulit cacing
yang basah dapat mempermudah masuknya oksigen dan keluarnya karbondioksida
Udara masuk ke kulit – oksigen
diikat oleh darah –terjadi pertukaran oksigen dan karbondioksida dan pembuluh
darah – oksigen diedarkan ke seluruh tubuh karbondioksida keluar melalui
kulit
|
Serangga
|
Trakea
|
Oksigen memasuki trakea melalui spirakel – oksigen diedarkan ke
seluruh tubuh melalui trakea – karbondioksida dari sel akan mengalir ke
trakeola dan dikeluarkan melalui lubang spirakel.
|
Reptil
|
Paru-paru
|
Udara masuk melalui hidung – lalu ke batang tenggorokan - ke paru-paru
|
Burung
|
Paru-paru dan pundi-pundi udara
|
Kantong udara burung berfungsi untuk tempat penyimpanan udara,
mencegah hilangnya panas tubuh, dan memperkeras suara. Saat tidak terbang
burung menghirup udara sebanyak-banyaknya. Udara tersebut kemudian disimpan
di kantong udara. Saat terbang burung menggunakan udara yang disimpan di
kantong udara.
Udara masuk melalui hidung –masuk ke tenggorokan –sebagian udara
masuk ke paru-paru sebagian masuk ke kantong udara – oksigen di paru-paru
diikat oleh darah – terjadi pertukaran oksigen dipembuluh darah – oksigen
diedarkan keseluruh tubuh- karbondioksida dikeluarkan melalui hidung.
|
Ikan
|
Insang
|
Air masuk melalui mulut – air mengalir ke insang – oksigen dalam air
diikat oleh darah – terjadi pertukaran oksigen dan karbondioksida di dalam
darah – oksigen diedarkan ke seluruh tubuh, karbondioksida dikeluarkan
melalui insang
|
Amphibi
|
Paru-paru dan kulit
|
Insang bernapas menggunakan paru-paru
Katak juga dapat bernapas menggunakan kulit
Kulit katak selalu basah untuk memudahkan menyerap oksigen.
|
Mamalia
|
Paru-Paru
|
Mamalia bernapas dengan paru-paru, hidung pada mamalia dilengkapi
dengan katup. Katup tersebut menghalangi air , pada saat mamalia menyelam
untuk dapat masuk ke dalam organ pernapasannya
|
Latihan soal
1. mengapa tubuh cacing selalu basah?
2. Apa alat pernapasan yang digunakan katak pada saat berenang di dalam air?
3. Jelaskan cara pernapasan burung pada saat terbang?
4. mengapa ikan lele mampu bertahan hidup di lingkungan yang berlumpur?
No comments:
Post a Comment
see you